Babinsa Koramil 0831/02 Tambaksari Turut Berantas Sarang Nyamuk dan Penyuluhan Kesehatan

    Babinsa Koramil 0831/02 Tambaksari Turut Berantas Sarang Nyamuk dan Penyuluhan Kesehatan

    SURABAYA - Serka Ferry, seorang Babinsa dari Koramil 0831/02 Tambaksari, aktif dalam pendampingan kegiatan pemberantasan sarang nyamuk yang dilakukan oleh Ibu Jumantik Kader Kesehatan Lingkungan (KSH) serta petugas Puskesmas Pacarkeling. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi penyebaran penyakit Demam Berdarah yang mengalami peningkatan kasus di beberapa wilayah. Senin (25/03/24)

    Pendampingan tersebut meliputi pemberian obat Abate atau obat pembasmi jentik (Mosnon TB Larvasida) di berbagai tempat yang menjadi sarang nyamuk, seperti bak, tandon, ember air, pot bunga, dan tempat minum burung di rumah-rumah warga. Lokasi kegiatan ini berfokus pada Jalan Pacarkeling Gang I - IV, RT.01 - 04/RW.X, Kelurahan Pacarkeling, Kecamatan Tambaksari.

    Babinsa Serka Ferry turut serta dalam kegiatan ini untuk memberikan dukungan dalam hal pengawasan dan pengamanan, serta untuk menyebarkan informasi kepada masyarakat mengenai pentingnya pemberantasan sarang nyamuk untuk mencegah penularan penyakit Demam Berdarah.

    Upaya kolaboratif antara Babinsa, Ibu Jumantik Kader KSH, dan petugas Puskesmas merupakan langkah konkret dalam menjaga kesehatan masyarakat. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang signifikan dalam menekan angka kasus Demam Berdarah di wilayah Pacarkeling dan sekitarnya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Danramil Bersama Anggota Koramil 0831-04...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Dampingi Penyaluran 100 Paket Sembako...

    Komentar

    Berita terkait